Senin, 18 Januari 2016

Menjadi Mobil Terbaik di Amerika, Honda Civic Mendapat Banyak Kritikan

Salah satu mobil andalan Honda Motor Company (HMC), Honda Civic, dinobatkan sebagai mobil terbaik 2016 di wilayah Amerika Utara. Padahal, saat mengawali debutnya 2011 lalu, mobil ini sempat mendapatkan kritikan tajam yang menyebabkan HMC mendesain ulang. Honda Bogor

Seperti dilaporkan CNN, Rabu (13/1/2016), adalah majalah Consumer Reports yang telah melakukan kritikan tajam karena mobil itu dinilai minim inovasi dan tidak direkomendasikan kepada calon pembeli. Namun, setahun kemudian, atau 2012 Honda merombak gaya desain.

Hasilnya, tokcer. Majalah otomotif berpengaruh itu memberikan rekomendasinya dan pembeli pun dibuat kepincut olehnya.

Hanya, sepanjang tahun lalu, penjualannya turun dan kesalip oleh Toyota Corolla dan Hyundai Elantra. Menyikapi hal itu, pada 2016, HMC kembali mendesain ulang mobil antara lain dengan menggunakan jok model sport.

Bahkan pada tipe yang tertinggi, Honda menambahkan mesinnya dengan perangkat turbocharger. Sedangkan tipe standarnya mengusung mesin 2.000 cc empat silinder yang mampu menyemburkan tenaga hingga 158 hp.

Sementara tipe yang menggunakan turbo bertenaga 174 hp, artinya semburan tenaga tipe standar jauh di bawah tipe tertinggi. Meski begitu, tenaga tersebut masih lebih tinggi ketimbang tenaga mesin milik pesaing yakni Toyota Corolla dan Hyundai Elantra.

Info Honda Bandung

Tidak ada komentar:

Posting Komentar